Belok Kanan Barcelona merupakan film Indonesia bergenre drama yang digarap oleh Guntur Soeharjanto. Film tersebut mengadaptasi cerita dari buku terbitan tahun 2007 yang berjudul “Traveler’s tales: belok kanan, Barcelona!”
Bercerita tentang keempat orang yang telah bersahabat sedari kecil ini di produseri oleh Chand Parwez Servia. Salah satu talenta muda Avatara88 Artists Management, Morgan Oey terlibat akting di dalam film tersebut. Selaku rumah produksi, Starvision dan CJ Entertainment telah menjadwalkan film Belok Kanan Barcelona akan tayang pada akhir bulan September.
Kini film tersebut telah merilis poster resminya, terpampang para karakter untuk film Belok Kanan Barcelona, diantaranya: Mikha Tambayong, Deva Mahenra, Morgan Oey dan juga Anggika Bolsterli. Catat tanggal penayangannya, 20 September 2018. Jangan lupa menonton ya, guys!